KONSEP PENDIDIKAN KARAKTER ANAK (STUDI PEMIKIRAN KH BISRI MUSTOFA DALAM KITAB SYI’IR NGUDI SUSILO)

Detail Cantuman

Prodi PGMI

KONSEP PENDIDIKAN KARAKTER ANAK (STUDI PEMIKIRAN KH BISRI MUSTOFA DALAM KITAB SYI’IR NGUDI SUSILO)

XML

Ciri khas karakter bangsa yang kita miliki sejak nenek moyang dan dilestarikan orang tua kita, kini mulai terkikis oleh nilai-nilai kehidupan diera global abad 21 ini. Bahkan lembaga-lembaga sekolah yang bertugas untuk mendidik kurang menaruh perhatian pada pendidikan karakter anak sehingga sangat berpengaruh terhadap kehidupan anak di masa depannya nanti. KH Bisri Mustofa merupakan salah satu ulama yang memberikan perhatian terhadap pendidikan karakter anak melalui karyanya yakni kitab Syi‟ir Ngudi Susilo. Dari masalah tersebut dibuatlah skripsi ini dengan tujuan untuk untuk mengetahui konsep pendidikan karakter anak serta implementasinya menurut pemikiran dari KH Bisri Mustofa dalam Kitab Syi‟ir Ngudi Susilo. Skripsi ini merupakan penelitian kualitataif dengan metode deskriptif dan jenis penelitian ini bersifat Library research. Teknik pengumpulan datanya menggunakan studi pustaka, library research dan metode dokumentasi. Kemudian, sumber data diperoleh dari sumber data primer (kitab Syi‟ir Ngudi Susilo karya KH Bisri Mustofa) dan data sekunder (referensi yang berkaitan dengan konsep, pendidikan, karaakter, anak, skripsi terdahulu, artikel-artikel, jurnal dan situs internet). Adapun metodenya menggunakan metode Metode Grounded Theory dan metode hermeneutik objektif. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) konsep pendidikan karakter anak secara umum telah diatur oleh pemerintah melalui program nawacita yaitu PPK (Penguatan Pendidikan Karakter). akan tetapi seringkali pendidikan sekolah lebih memfokuskan pada pendidikan akademik anak saja, sehingga sedidkit demi sedikit karakter anak menjadi luntur; 2) konsep pendidikan karakter anak menurut KH Bisri Mustofa dalam kitab Syi‟ir Ngudi Susilo sangat efektif untuk pendidikan karakter anak karena mengandung 15 nilai karakter yang selaras dengan 4 dimensi pendidikan karakter serta metode yang digunakan oleh KH Bisri Mustofa sesuai dengan perkembangan karakter anak. 3) Implementasi pendidikan karakter anak menurut KH Bisri Mustofa dalam kitab Syi‟ir Ngudi Susilo relevan ketika dipadukan dengan kurikulum/mata pelajaran, budaya madrasah serta pengembangan diri yang ada di Madrasah Ibtidaiyyah. Hal tersebut didukung dengan adanya sinergi dari ekosistem pendidikan yakni keluarga, sekolah dan masyarakat.
Kata kunci : Konsep, Pendidikan Karakter Anak, KH Bisri Mustofa, Kitab Syi’ir Ngudi Susilo.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Shofi Lutfil Hidayah - Personal Name
Student ID
2018030039
Dosen Pembimbing
Dr. Sri Haryanto, M.Pd.I - - Dosen Pembimbing 1
Dr. Rifqi Muntaqo, M.S.I. - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
86232
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Universitas Sains Al-Qur'an : Wonosobo.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail